Pages

Sabtu, 02 Juli 2011

Akhirnya.........

Ahahahaaa, gue kembali lagi!!
Berkat sepupu gue tercinta yang dengan gobloknya murah hati mau meminjamkan modemnya, akhirnya gue bisa ngeblog juga. Huh! Lega rasanya #Boss, kaya orang baru selesai buang hajat aja? Heheee

Thank's God, akhirnya setelah berabad-abad 2 minggu lamanya nggak ngeblog, diotak gue muncul berjuta-juta ide untuk membuat postingan baru. Dan kali ini, gue ingin membuat sebuah postingan dengan judul "AKHIRNYAAAA...." 

So here goes........

**
Setelah 'berperang' melawan 10 soal essay selama 1 minggu 1 hari pada semester II dan berjuang selama 1 tahun lamanya pada kelas XI, akhirnya pada tanggal 24 Juni 2011 gue dinyatakan naik ke kelas XII.
Benar saudara-saudari, SAYA NAIK KE KELAS XII.
Thank's God, akhirnya gue naik kelas juga. *Bentar gue nangis dulu, terharu soalnya* 

Nilai-nilainya juga nggak mengecewakan, malahan menurut gue itu adalah salah satu pencapaian terbaik dalam hidup selama mengikuti pendidikan formal. *Huehehehe Gaya Lo* :D
 
Dan ada satu hal yang sangat membuat gue bangga yaitu nilai Kimia yang didapat pada raport ternyata 91. Sekali lagi, thank's God! Ternyata perjuangan gue untuk 'berpacaran' dengan semua yang menyangkut dengan Kimia nggak sia-sia. ;D

Big thank's  to Ibunda tercinta, Ibu Evie Parera yang sudah membimbing serta membina gue dan anak-anak XI IPA 2 lainnya selama ini sehingga kita semua boleh naik satu tingkat ke jenjang yang lebih tinggi. We proud to have a homeroom teacher like U Mam (y)

Gue cuman bisa berdoa dan berharap semoga di kelas XII nanti, semua tugas dan tanggung jawab sebagai seorang siswa dapat dikerjakan dengan baik dan semoga hasil yang diraih selama ini dapat dipertahankan dan jika Tuhan berkehendak, gue ingin mendapatkan hasil yang paling maksimal bukan saja untuk Kimia tetapi mata pelajaran yang lain!!! Amiiiiin.....

**
Dan akhirnya setelah menerima Laporan Pendidikan, gue bisa beristirahat dirumah alias libur sampai tanggal 8 Juli 2011. Liburan saat ini dipakai untuk balik ke kampung halaman dan gue ingin bersantai ria disana serta mengembalikan semua energi yang telah terkuras habis. 
I really miss my beloved parents and my sweet house, especially my bed. :D
Akhirnya gue bisa tidur sesuka hati juga. Huehehehehe
Best regards,
Mr. Theo
President

Kalwedo Blog
e-mail:
theo_destiny@rocketmail.com
 
Share |